Kesalahan Paling Umum dalam Hubungan/Perkawinan


Tak ada hubungan yang bebas dari masalah atau kesalahan, beberapa diantaranya sering terjadi dan terjadi lagi.

Beberapa Sebab dan Cara Mengatasinya :
  1. Kejengkelan yang tak terkendalikan, istri atau suami sering jengkel terhadap pasangannya karena persoalan kecil dan tidak mendasar. Cara mengatasi : hal ini lebih baik jangan dipermasalahkan dan abaikan saja atau hiraukan saja.
  2. Kurang berkomunikasi dan diskusi, orang-orang sering mengeluh tak dapat lagi berbicara terhadap pasangannya. Cara mengatasi : coba ajak bersama pasangan di dalam situasi yang rilex, santai dan hangat sehingga dalam suasana tersebut dapat bertukar pikiran karena salah satu kebahagiaan terbesar dalam hubungan yang baik adalah komunikasi verbal.
  3. Bertengkar di malam hari, banyak pasangan yang bertengkar di penghujung hari yang sibuk. Ini merupakan teritori berbahaya karena di saat lelah dan terlalu tegang sehingga pertengkaran yang terjadi jarang produktif. Cara mengatasi : sepakati bersama pasangan untuk membicarakan persoalan itu besok di pagi hari dan biasanya seringkali masalah tersebut tampak tidak penting lagi di hari yang cerah.
  4. Kurang Romantis, ketika pertama kali menikah cenderung romantis tetapi lama kelamaan sudah saling mengetahui masing-masing karakter dan mempunyai anak menjadi hilang kebiasaan romantis tersebut tanpa disadarinya. Cara mengatasi : biasakan selalu mencium pasangan sebelum meninggalkan rumah, berkencan bersama pasangan seminggu sekali dan melarang semua pembicaraan tentang permasalahan yang ada di dalam rumah tangga.
  5. Seks menjadi rutinitas biasa, orang-orang sibuk cenderung melakukan hubungan intim dengan cara yang sama karena cepat karena hal ini dapat menyebabkan seks yang membosankan. Cara mengatasi : buat menu cinta yang bervariasi dan sepakati bersama karena dengan cara ini pasangan  akan mendapatkan lebih banyak dari yang diinginkan dan akan membangun kreativitas.
  6. Perbedaan sikap tentang uang, tampaknya yang paling sulit adalah uang. Cara mengatasi : lakukan pembicaraan tentang uang sejak awal hubungan untuk menetapkan bagaimana caranya memenuhi berbagai jenis pengeluaran. Buat rekening bersama di Bank dan bicarakan tentang kecemasaan atau kejengkelan finansial sebelum masalah menjadi besar sehingga masalah uang tidak menjadi rusak dalam hubungan dengan pasangan.
  7. Perselingkuhan, jika salah satu pasangan berselingkuh perlu waktu untuk membangun kembali hubungan secara serius karena jenis rasa penolakan dan penghianatan muncul sebagai akibat. Cara mengatasi perlu waktu. Coba saling terbuka dan mengenali pasangan bahwa kemungkinan ada kesalahan pada kedua belah pihak sebelum terjadi perselingkuhan dan lakukan conceling.
  8. Kecemburuan, jika salah satu pasangan cemburu dan possessive akan membuat segala sesuatu jadi sangat sulit. Cara mengatasi : perlu mendapat perhatian dari pasangan dan minta bantuan pihak ketiga untuk mengatasi rasa tidak aman.
  9. Lupa mengucapkan terimakasih, perkawinan akan menderita jika pasangan tidak saling menghargai satu sama lain. Cara mengatasi : ucapkan terimakasih untuk meningkatkan respek antar pasangan  dan ini merupakan komponen yang sangat penting.
  10. Kurang melakukan aktivitas sebagai pasangan, ketika pertama kali hidup bersama sebagai suami istri kemungkinan bersikap santai tanpa memperdulikan pasangan. Cara mengatasi : lakukan pekerjaan bersama saling menunjang karena kemitraan adalah salah satu bonus besar dalam menjalin hubungan. Coba atur segala sesuatu sehingga mempunyai waktu untuk melakukan aktivitas bersama pasangan.
  11. Mencoba mengubah pasangan, banyak pasangan yang menduga bahwa mereka dapat mengubah karakter pasangannya. Cara mengatasi : coba pahami perilaku kebiasaan pasangan dan bicarakan dengan baik apa yang tidak disukai. Cara ini dengan perlahan sedikit demi sedikit lama kelamaan tanpa disadari akan dapat berubah.

0 komentar: